Jan 14, 2012

Orange Reception


Hallo readers! Dalam konteks suku, apakah automatic thought kalian, mirip batak atau jawa? Haha. Memang Jawa banget ya, tapi saya memang jatuh hati sekali dengan model kebaya Jawa yang satu ini. Yap, di post terdahulu says sempat menyinggung akan memesan kebaya dengan model kebaya Jawa. Hasilnya? Wah, saya senang sekali dengan hasilnya! Bahkan saya berencana akan memesan model serupa dengan warna merah. Saya sudah membayangkan brokat merah, kebaya coklat tua bercampur merah, dan heels emas atau merah. Selanjutnya clutch hitam pekat, rambut tergerai dan anting. automatic thought lagi, haha.

Kali ini saya dan keluarga menghadiri pernikahan dan resepsi sepupu dari keluarga bapak, Corry dan Surya. Acara resepsi dan adat diadakan di Gedung Mulia - Mulia Raja. Begitu tiba di tempat, saya melihat mempelai sudah duduk di panggung. Seperti pengantin batak pada umumnya, Corry mengenakan kebaya putih full payet dengan songket merah. Dan seperti acara adat batak lainnyayang berlangsung berjam-jam, saya pun menyaksikan sebagian besar prosesi adat yang berlangsung. Kakak dan kakak ipar serta kedua orang tua pun berpartisipasi dalam sesi "mangulosi" mempelai. Saya memperhatikan dan mulai mempelajarinya. Ya sekalian buat jaga-jaga, haha!

Btw, Selamat atas pernikahannya ya Corry dan Surya! Happily ever after!




No comments:

Post a Comment